Penyebab utama Problem with Shortcut pada Windows
Sebelum lanjut ke cara penyelesaian masalah, alangkah baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu tentang penyebabnya agar hal yang sama tidak terjadi di masa yang akan datang. Di bawah ini adalah penyebabnya:
- Adanya perubahan pada registry Windows – Registry ini adalah tempatnya peraturan-peraturan sistem dibuat, termasuk mengatur soal lokasi sebuah file. Ketika registry ini ada yang berubah maka perubahan tersebut akan langsung berdampak pada komputer Anda. Oleh karenanya, registry ini sangat penting dan Anda harus berhati-hati ketika ingin memodifikasinya.
- Anda menjalankan file yang tidak dikenal – File-file asing mungkin tidak sengaja terklik oleh Anda kemudian dijalankan oleh sistem. Kita tidak pernah tahu apakah di dalam file tersebut mengandung skrip berbahaya ataukah tidak?
- Komputer terkena virus – Sudah tidak diragukan lagi, yang namanya virus pasti berdampak buruk bagi kesehatan PC Anda. Maka tidak menutup kemungkinan, jika Anda adalah pengguna komputer yang jorok dan komputer akhirnya bermasalah hal tersebut bukanlah perkara yang aneh untuk Anda sadari Jadi mulai sekarang cobalah untuk menggunakan komputer dengan baik.
Nah dari beberapa penyebab di atas, Anda seharusnya sudah bisa menyimpulkan apa penyebabnya dan apabila Anda merasa menjadi pengguna komputer yang jorok maka sudah dipastikan bahwa penyebab utamanya adalah diri Anda sendiri.
Namun tidak perlu khawatir, kenyataannya masalah ini masih bisa diatasi dengan memperbaiki file registry Windows. Saya mencoba untuk membuat default script for repair shortcut menggunakan notepad pada komputer lain yang disimpan dengan ekstensi .reg kemudian dijalankan pada komputer yang memiliki masalah tersebut. Alasan membuat skrip ini di komputer lain adalah karena jika membuat skripnya di komputer yang memiliki masalah dengan shortcut, bagaimana bisa kita membuka aplikasi notepad ? semua aplikasi berubah menjadi tidak dikenal termasuk notepad sendiri.
Cara memperbaiki file .exe yang berubah menjadi aplikasi lain dan tidak bisa dibuka
Terdapat dua jenis dalam hal ini, pertama hanya sebatas tidak bisa dibuka dan kedua ketika file dibuka malah mengarah ke aplikasi lain. Untuk mengatasi masalah ini sama saja jadi Anda bisa gunakan cara yang sama dalam mengatasinya.
Cara pertama menggunakan notepad
- Untuk yang pertama, karena kita tidak bisa membuka aplikasi termasuk CMD maka kita harus mengetikkan skrip pada notepad. Jika notepad juga tidak bisa dibuka maka skrip bisa diketikkan pada notepad di perangkat lain. Berikut isi skirpnya:
- Kemudian simpan file notepad dengan klik File → Save as → All files → tambahkan .bat pada akhir nama file → Save.
assoc.exe=%exefile%
- Setelah itu, silakan untuk jalankan file yang baru saja dibuat dengan mode administrator.
- Mulai ulang PC Anda dan shortcut akan kembali seperti semula.
- Apabila Anda kesulitan dalam membuat file .bat, saya sudah menyiapkannya untuk Anda. Anda bisa unduh di sini.
Cara kedua menggunakan registry shortcut repair
Apabila seluruh aplikasi Anda mengarah ke aplikasi yang lain maka Anda gunakan cara kedua ini.
- Silakan Anda unduh terlebih dahulu Registry Shortcut Repair kemudian ekstrak file nya.
- Pada file rar tersebut terdapat dua file lagi yang bernama Default_EXE.reg dan Default_LNK_(Shortcut).reg lalu Anda jalankan kedua file tersebut dalam mode administrator.
- Apabila terdapat pesan muncul maka cukup klik Yes saja.
- Setelah kedua file dijalankan, sekarang Anda bisa mulai ulang PC Anda.
- Seharusnya semua shortcut sudah kembali normal.
Jika kedua cara di atas belum bisa mengatasi masalah Anda, silakan baca artikel sebelumnya tentang Cara Mengatasi File exe yang Tidak Bisa Dibuka Pada Windows di sana terdapat beberapa cara lain yang tidak dijelaskan pada artikel ini.
Demikian tutorial kali ini, saya harap bisa membantu dalam menyelesaikan masalah shorcut yang tidak bisa dibuka dan mengarah ke aplikasi lain. Tinggalkan komentar jika terdapat masalah yang lebih spesifik atau ada yang tidak dimengerti. Terimakasih..